Penjabat Bupati Minahasa Buka Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer untuk SD di Tondano

MINAHASA, mediasatu.online – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Noudy R.P. Tendean, SIP, M.Si, secara resmi membuka pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) di SD Negeri 8 Tondano, Senin (28/10/2024).

Kegiatan ANBK ini menjadi langkah strategis pemerintah Kabupaten Minahasa dalam meningkatkan mutu pendidikan dasar melalui evaluasi terintegrasi digital.

Dalam sambutannya, Bupati Tendean menegaskan pentingnya asesmen nasional ini sebagai alat untuk mengukur kualitas pembelajaran dan kompetensi siswa.

“Asesmen Nasional ini bukan sekadar ujian, melainkan evaluasi menyeluruh terhadap kemampuan literasi, numerasi, dan survei lingkungan belajar. Hasilnya akan menjadi dasar kita dalam merumuskan kebijakan pendidikan yang lebih baik,” jelasnya.

Bupati Tendean juga menyampaikan rasa bangganya atas kunjungan perdananya ke SD Negeri 8 Tondano dalam perannya sebagai PJ Bupati Minahasa. Ia berharap asesmen ini dapat memetakan kualitas pendidikan di Minahasa secara akurat, sehingga ke depan dapat ditingkatkan, baik dari aspek sarana prasarana maupun kurikulum.

Ia Juga berpesan kepada para siswa agar mengikuti ujian ini dengan baik dan fokus, mempersiapkan diri untuk masa depan sebagai generasi penerus bangsa yang akan mengantarkan Indonesia ke era Emas 2045.

“Melalui ANBK ini, harapannya Minahasa dapat mencetak generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik tetapi juga berkarakter unggul,” tandas Bupati Tendean.

Sementara itu, Kepala Sekolah SD Negeri 8 Tondano, Jeanette Christie Rawung, S.Teol, yang juga diketahui merupakan istri dari staf khusus Bupati Tito Manopo, mengatakan bahwa ANBK di SD Negeri 8 Tondano diikuti oleh 30 siswa dengan antusias.

“Kami telah menyiapkan perangkat komputer yang memadai, dan para guru serta staf sekolah memberikan bimbingan serta pendampingan agar ujian berjalan lancar,” ungkap Rawung.

Setelah membuka Token ANBK di SD Negeri 8, Bupati Tendean melanjutkan pemantauan ke SD Negeri 4 Tondano yang disambut oleh Kepala Sekolah Sesca Ruth Gerungan, S.Pd, dan para guru.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Johnny Tendean, AP, MAP, Kepala Dinas Pendidikan Tommy Wuwungan, S.Pd, Kepala Dinas Kominfo Maya Marina Kainde, SH, MAP, Kepala Dinas Capil Meidy Rengkuan, SH, Kepala Dinas Perhubungan David Mangundap, SE, Staf Khusus Bupati Andri Paath, S.Pd, serta Kabag Prokopim Ricky Laloan, SH. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *