Pemkab Minahasa Teken MoU dengan ITDC untuk Pengembangan Kawasan Wisata Danau Tondano

MINAHASA, mediasatu.online – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Noudy R. P. Tendean, S.IP., M.Si., menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Injourney Tourism Development Cooperation (ITDC) terkait pengembangan kawasan wisata di sekitar Danau Tondano.

Penandatanganan ini berlangsung di Kantor ITDC, Mandalika, Nusa Tenggara Barat. Sebelum penandatanganan, Director of Operation ITDC, Wenda Nabiel, memaparkan profil ITDC serta kawasan wisata Mandalika yang telah menjadi destinasi prestisius bertaraf internasional, terutama dengan kehadiran Sirkuit Mandalika.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Minahasa, Dr. Noudy Tendean, menjelaskan potensi besar yang dimiliki Danau Tondano. Berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2021, Danau Tondano telah ditetapkan sebagai salah satu dari 15 danau prioritas di Indonesia yang harus dikembangkan.

Kebijakan ini sejalan dengan komitmen nasional yang didukung oleh Presiden Prabowo Subianto, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, dan Gubernur Sulut Terpilih Yulius Selvanus Komaling.

Komitmen ini juga diperkuat dengan upaya Pj. Bupati Minahasa untuk menjadikan sektor pariwisata dan budaya Minahasa sebagai penggerak utama pembangunan daerah dalam lima tahun ke depan.

Menurut Tendean, Danau Tondano merupakan “The Sleeping Giant”, yakni potensi besar yang belum terkelola secara optimal. Oleh karena itu, Pemkab Minahasa berkomitmen untuk mengembangkan potensi wisata dan budaya Minahasa secara serius dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan dalam skema pembangunan berbasis penta helix.

Selain ITDC, beberapa investor besar seperti Alam Sutera, Pacific Bay, dan Citra Land telah menunjukkan minat untuk berinvestasi di sektor pariwisata Minahasa. Menyikapi hal ini, Tendean menginstruksikan seluruh OPD terkait untuk segera menindaklanjuti peluang pembangunan ini dalam dokumen perencanaan yang akan diimplementasikan secara bertahap dalam lima tahun ke depan.

Melalui kerja sama dengan ITDC—perusahaan BUMN yang telah sukses mengembangkan destinasi wisata seperti Mandalika NTB, Nusa Dua Bali, Golomori NTT, Sarinah Jakarta, dan berbagai bandara di Indonesia.

Tendean optimistis bahwa pengembangan kawasan wisata Danau Tondano akan membawa kemajuan signifikan bagi Tanah Minahasa.

Turut Hadir dalam Penandatanganan tersebut dari ITDC Wenda Nabiel (Direktur Operasional ITDC), Wahyu (GM Mandalika) I Made Pari (Operation Group Head ITDC), Nurhady Nugraha (Kepala Divisi Perencanaan dan Desain) Tim ITDC

Turut mendampingi Pj. Bupati Minahasa, Kepala Dinas PUPR, Sekretaris Dinas Pariwisata, Kepala Bagian Kerja Sama. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *