MINAHASA, mediasatu.online – Pemerintah Desa Palamba, Kecamatan Langowan Selatan menerima Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahun 2024 yang akan disalurkan Kepada Masyarakat Penerima Manfaat.
Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahun 2024 oleh bulok sebelumnya telah di Launching oleh Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si, pada Kamis, (25/01) di Halaman Halaman Parkir Kantor Bupati Minahasa dan akan disalurkan kepada 17.151 KPM di 25 kecamatan.
Bupati mengatakan, Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah untuk pemberian bantuan pangan adalah bagian dari program nasional untuk menangulangi kemiskin ekstrim, kerawanan pangan dan gizi, penurunan stunting, menjaga stabilitas harga dan penanggulangan Inflasi, serta melindungi produsen dan kosumen dari dampak fluktuasi harga.
“Tujuan diberikan bantuan ini adalah untuk mengurangi ruang pengeluaran keluarga penerima manfaat melalui pemenuhan sebagian kebutuhan pangan beras bapak ibu saudara-saudara. hal, tersebut adalah bagian dari program prioritas pemerintah, di mana ini juga menjadi bagian dari program prioritas Pemerintah Kabupaten Minahasa,” kata Bupati Kumendong.
Dalam kesempatan itu, Hukum Tua Desa Palamba, Bonny Kelung menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kabupaten minahasa atas bantuan yang telah diberikan, dimana saat ini harga kebutuhan pokok, terutama beras meningkat.
“Tentu bahwa penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah ini juga akan membantu masyarakat disaat harga bahan pangan meningkat, dimana juga program ini akan mengurangi pengeluaran keluarga untuk pemenuhan kebutuhan yang menjadi program prioritas pemerintah,” unkapnya.
Dia juga berharap Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah tersebut dapat bermanfaat bagi Keluarga Penerima Manfaat untuk kebutuhan pangan sehari-hari, dimana harga pangan beras akhir-akhir ini mengalami peningkatan. (*/Win)