Pj. Bupati Minahasa, Jemmy Kumendong Hadiri Undangan BPK RI Ikuti Seminar Nasional

MINAHASA, mediasatu.online – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si menghadiri langsung Undangan BPK RI dalam rangka Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan atas Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara.

Kehadiran Penjabat Bupati Minahasa tersebut sekaligus mengikuti Seminar Nasional yang dihadiri langsung Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo didampingi Para Menteri, di Jakarta Covention Center. Senin, (8/7/2024)

Presiden RI, Ir. Joko Widodo dalam sambutannya menyampaikan penghargaan dan apresiasi serta terima kasih kepada badan pemeriksa keuangan yang telah melaksanakan tugas pemeriksaan keuangan negara dan terus meningkatkan profesionalisme dan fungsi pemeriksaan.

“Saya ingin menyampaikan selamat kepada seluruh jajaran pemerintah pusat dan daerah atas predikat wajar tanpa pengecualian atau WTP dalam laporan keuangan pemerintah tahun ini, sudah sering saya sampaikan bahwa WTP bukan prestasi tapi WTP adalah kewajiban kita menggunakan APBN secara baik,” ungkap Presiden Joko Widodo.

Bupati Minahasa, Jemmy Kumendong menyampaikan bahwa kegiatan ini dihadiri kepala-kepala daerah dalam rangka Penyampaian Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan atas Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara.

“Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Seminar Nasional yang dihadiri langsung Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Gubernur, Bupati/Walikota serta Ketu DPRD dari seluruh tanah air Indonesia,” kata Bupati.

Adapun kegiatan ini dihadiri, Gubernur Sulawesi Utara, Prof. Dr. (HC). Olly Dondokambey, SE, Ketua DPRD Prov. Sulut, dr. Fransiskus Andi Silangen, So.B, KBD

Turut Mendampingi Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si, Inspektur Daerah Kab. Minahasa, Plt. Sekwan, Kabag Prokopim Setda Kabupaten Minahasa. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *